Perbandingan Shoppe PayLater dengan Gopay PayLater, Mana Yang Lebih Murah?

images 25

PayLater merupakan salah satu pilihan pembayaran dalam transaksi online yang saat ini sedang diminati. Kini, beragam platform pun menawarkan jasa pembayaran PayLater, atau belanja sekarang bayar nanti.

Platform online mulai dari dompet digital, e-commerce, ride hailing, hingga travel agent pun kini menyediakan pilihan pembayaran dengan PayLater. Perlu diketahui, sama seperti kartu kredit, penggunaan PayLater juga dibebankan bunga serta biaya administrasi.

Pada artikel kali ini, kita akan mencoba membandingkan dua aplikasi PayLater yang saat ini bisa dikatakan sedang ramai dibicarakan. Yaitu, Shopee PayLater dan Gopay PayLater.

Mana yang lebih baik antara Shopee PayLater dengan Gopay Later Cicil? Mana yang bisa kalian gunakan? Berikut Review dan Penjelasan antara Shopee PayLater dengan Gopay Later Cicil.

Apa Perbedaan antara Gopay Later Cicil dan Shoppe PayLater?

Gopay Later Cicil : untuk Gopay PayLater, disini dijelaskan bahwa limit ditentukan oleh sistem berdasarkan kriteria, jadi semakin besar Kalian sering transaksi menggunakan gopay letter maka semakin besar kemungkinan kalian mendapatkan limit yang besar.

Untuk maksimal limit Gopay Later Cicil yang bisa didapat, paling tinggi hanya 12 juta rupiah.

Shopee PayLater : Untuk batas limit dari Shopee PayLater sama sendiri juga sama, tidak ada batasnya. Semua berdasarkan penilaian kriteria oleh sistem, namun jika kalian tahu banyak sekali orang-orang yang memiliki limit Shopee PayLater lebih dari 15 juta rupiah.

Sering sekali pihak Shopeepay letter menaikkan limit penggunanya disesuaikan dengan penggunaan.

Proses Pengajuan

Gopay Layter : Untuk Gopay Paylater Cicil, hanya tersedia untuk beberapa pengguna terpilih saja yang memenuhi kriteria dari sistem Gojek. Jadi tidak semua pengguna gojek bisa mengaktifkan Gopay Paylater, jadi agar fitur ini bisa muncul di akun gojek kalian, lengkapi data-data pada akun gojek dan sering-seringlah transaksi menggunakan gojek.

Shoppe PayLater : Berbeda dengan Gopay PayLater, siapa saja bisa mendapatkan limit Shopee PayLater, bahkan pengguna yang baru menginstal aplikasi shopee pun akan langsung bisa untuk mendaftar mendapatkan limit shopeepay Later. Walaupun memang limit yang didapat tergolong cukup kecil, sekitar Rp50.000.

Namun, hal itu masih bisa kalian upgrade setelah memenuhi syarat-syarat tertentu dan limitnya pun bisa naik.

Biaya PayLater

Gopay Layter : Nah di sini untuk Gopay PayLater tidak ada biaya administrasi atau transaksi, hanya ada biaya Cicil sebesar 2,75% sesuai dengan tenor yang dipilih.

Shoppe PayLater : Sedangkan untuk Shopee PayLater ada biaya penanganan sebesar 1% dari nominal Transaksi, dan ada biaya cicilan sebesar 2,95%.

Jadi lebih murah Gopay PayLater, dibanding Shopee PayLater.

Tenor Cicilan

Untuk cicilan keduanya tidak ada beda, keduanya bisa dicicil sampai dengan 12 bulan.

Merchant

Gopay Layter : Untuk Gopay Paylater, bisa kalian gunakan dibanyak marketplace, seperti Lazada, Tokopedia, Blibi, Jd-id dan banyak sekali merchant rekanan go-jek yang bisa kalian lihat di aplikasi gojek.

Shoppe PayLater : Sedangkan untuk Shopee PayLater hanya tersedia di aplikasi shopee saja dan masih dalam tahap pengembangan, serta bisa digunakan di offline. Akan tetapi tapi belum semua akun bisa menggunakan fitur ini.

Denda Keterlambatan

Untuk Later Cicil denda itu akan dikenakan Rp 2000 perhari dan akan dihitung setelah 5 hari dari tanggal jatuh tempo. Nah berbeda dengan shopeepay Layter yang mengenakan denda keterlambatan sebesar 5% setelah 1 hari dari tanggal jatuh tempo.

Kesimpulan

Dari kesimpulan diatas bisa kita simpulkan bahwa gopay PayLater lebih unggul, karena memiliki limit yang sama-sama besar dengan Shopee paater. Karena memiliki daya admin dan biaya denda keterlambatan yang lebih murah dibandingkan dengan shopee PayLater.

Untuk Merchant pun Gopay Paylater lebih unggul, karena memiliki banyak sekali merchant pilihan.

Sekian dulu informasi yang saya sampaikan kali ini, mudah-mudahan informasinya bermanfaat. Jika kalian ada request tentang perbandingan lainya, silahkan komentar dibawah.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x