Cara Mengatasi Tidak Bisa Login Akulaku, Pakai Cara Ini 100% Berhasil

20221130 121053 0000

Cara Mengatasi Tidak Bisa Login Akulaku – Tidak bisa login ke akun Akulaku kalian? Yuk simak artikel ini sampai selesai. Sebab pada artikel kali ini, Pinjaman Acc bakal membagikan tips cara mengatasi tidak bisa login ke akun Akulaku.

Tidak bisa login ke akun Akulaku terkadang bisa menjadikan kita serba kebingungan dan berfikaran kemana-kemana. Yups, tidak bisa login ke akulaku bisa disebabkan oleh banyak faktor, mulai dari salah memasukkan sandi, sistem eror, bocornya kode verifikasi hingga bisa jadi akun akulaku kalian di hack oleh orang lain.

Bagi kalian yang sedang mengalami masalah tidak bisa login ke akun Akulaku, bisa simak cara mengatasinya. Karena kita akan membahas tuntas penyebab dan solusi agar kalian bisa login kembali ke akun Akulaku.

Lantas bagaimana cara mengatasi tidak bisa login ke akun Akulaku? Sebelum kita membahas cara mengatasinya, alangkah baiknya kalian mengetahui penyebab mengapa tidak bisa login ke akun Akulaku.

Penyebab dan Cara Mengatasi Tidak Bisa Login Akulaku

Seperti pembahasan diatas, tidak bisa login ke akun Akulaku disebabkan oleh banyak faktor. Apa saja faktor penyebab tidak bisa login ke akun Akulaku?

1. Kata Sandi Salah

Bagi kalian yang mengalami tidak bisa login ke Akulaku jangan bingung terlebih dahulu, bisa saja kalian lupa memasukkan pasword yang pertaman kali kalian buat. Lupa sandi sebuah akun, memang kerap dialami oleh para pengguna sebuah aplikasi, seperti pengguna Akulaku.

Untuk mengatasi lupa password pada akun akulaku sebenarnya cukup mudah. Berikut caranya:

  1. Buka aplikasi Akulaku
  2. Pilih Menu Personal
  3. Pilih menu Masuk/Daftar
  4. Coba masukkan nomor HP dan password kalian yang lama
  5. Jika tidak bisa login
  6. Isi nomor HP anda yang aktif, klik Kirim
  7. Silahkan tunggu beberapa saat sampai Akulaku mengirimkan SMS yang berisi kode verifikasi, masukkan kode tersebut di kolom yang tersedia klik, Selanjutnya.
  8. Pada menu berikutnya anda diminta untuk mengisi PIN atau kata sandi baru, klik Selanjutnya
  9. Apabila semua sudah dilakukan coba masuk kembali menggunakan nomor HP dan kata sandi yang baru kalian buat

2. Kesalahan Sistem Atau Ada Update Aplikasi

Penyebab yang kedua tidak bisa login ke akun akulaku bisa saja disebabkan oleh kesalahan sistem atau ada pembaruan pada aplikasi Akulaku. Pembaruan sebuah aplikasi memang sering dilakukan oleh pihak developer, karena untuk memperbaiki beberapa sistem yang eror ataupun untuk meningkatkan sebuah layanan.

Cara mengatasi tidak bisa login ke akulaku karena kesalahan sistem dengan menunggu perbaikan sistem. Sedangkan jika ada pembaruan aplikasi, kalian bisa melakukan update di google Playstore.

3. Melakukan Pelanggaran Atau Diretas

Penyebab terakhir tidak bisa login ke Akulaku bisa saja ada sebuah pelanggaran yang pernah kalian lakukan, seperti menggunakan 2 akun di 1 smartphone atau kesalahan lainya. Hal ini juga menjadi salah satu penyebab mengapa kalian tidak bisa login ke akun Akulaku kalian.

Selain itu, bisa saja disebabkan akun akulaku yang kalian miliki diretas atau di hack oleh orang lain. Untuk cara mengatasinya, kalian bisa menghubungi call center dari pihak akulaku.

Kalian bisa menghubungi pihak Akulaku di nomor 1500920 atau Hotline Collection 021-24112009 atau melalui email [email protected] pada jam-jam strategis aktif kerja. Dan sampaikan kepada pihak CS terkait permasalahan yang sedang kalian hadapi.

Nantinya CS Akukaku akan membantu dengan memberikan solusi agar masalah tersebut bisa teratasi dengan segera.

Nah itulah beberapa trik cara mengatasi tidak bisa login ke akulaku. Mungkin hanya ini saja yang dapat pinjamanacc.com sampaikan, semoga bisa bermanfaat dan bisa sedikit membantu permasalahan kalian.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x