10 Langkah Cara Bayar Adakami Lewat Dana

Cara Bayar Tagihan Adakami Lewat Dana

Cara bayar Adakami lewat Dana – Bagi kalian yang memiliki tagihan di Adakami dan ingin melakukan pembayaran, bisa melakukannya melalui Aplikasi Dana loh. Pembayaran tagihan Adakami memang bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya lewat dana.

Yusp, Dana merupakan salah satu Aplikasi Dompet Digital yang cukup familiar di Indonesia. Selain bisa digunakan untuk tempat pembelian pulsa atau paket internet, penyimpanan uang, juga bisa digunakan untuk pembayaran pinjaman Adakami.

Nah bagi kalian yang sedang tidak memiliki M-banking dan sedang malas atau sedang tidak memiliki waktu luang untuk pergi ke ATM terdekat, tenang saja. Sebab kalian bisa menggunakan Aplikasi Dana untuk bayar tagihan Adakami.

Baca Juga5 Cara Agar Pengajuan Pinjaman Online di Acc

Nah bagaimana cara melakukan pembayaran tagihan pinjaman Adakami melalui dana? Berikut cara melakukan pembayaran Adakami lewat Dana.

Cara Bayar Adakami Lewat Dana

Untuk cara bayar Adakami lewat Dana, sebenarnya cukup mudah sekali. Namun sebelum melakukan pembayaran tagihan Adakami, pastikan Aplikasi Dana yang kalian miliki sudah di upgrade ke Premium.

Oke tak perlu panjang lebar, berikut adalah cara melakukan pembayaran tagihan Adakami lewat Dana ;

1. Buka Aplikasi Adakami

Langkah pertama yang harus kalian lakukan adalah dengan membuka Aplikasi Adakami terlebih dahulu.

2. Klik Bayar Segera pada halaman utama

Setelah membuka Aplikasi Adakami, maka akan muncul menu atau tulisan bayar segera pada halaman utam Aplikasi Adakami. Kemudian, Kalian bisa mengklik tulisan tersebut.

3. Salin atau Catat Kode Pembayaran AdaKami

Cara Bayar Tagihan Adakami Lewat Dana

Nah untuk langkah ketiga ini, kalian bisa memilik jenis pembayaran melalui bank apa pun. Namun, untuk saya sendiri menggunakan Bank BNI. Setelah itu, kalian bisa salin atau catat kode Virtual yang tertera

4. Buka Aplikasi DANA

Cara Bayar Tagihan Adakami Lewat Dana

Untuk langkahnya, kalian bisa membuka Aplikasi Dana yang kalian miliki. Kemudian, pilih menu Kirim yang terdapat pada halaman utama aplikasi DANA.

5. Pilih opsi Kirim ke Bank untuk melanjutkan proses transfer dana

Cara Bayar Tagihan Adakami Lewat Dana

Langkah selanjutnya, kalian bisa klik tombol Kirim ke Bank yang ada layar bawah pada tampilan Aplikasi Dana yang kalian miliki.

6. Pilih opsi Tambah Rekening Bank Baru

Cara Bayar Tagihan Adakami Lewat Dana

Selanjutnya, kalian bisa menambah rekening bank baru.

7. Lalu pilih Bank BNI sebagai bank tujuan transfer

Cara Bayar Tagihan Adakami Lewat Dana

Karena pada hal ini saya memilih Bank BNI sebagai perantaran pembayaran pinjaman Adakami melalui Aplikasi Dana, maka kalian bisa mencari Bank BNI. Selain itu, kalian juga bisa menggunakan bank lain untuk proses pembayaran tagihan Adakami ini.

8. Masukkan kode pembayaran AdaKami

Cara Bayar Tagihan Adakami Lewat Dana

Berikutnya adalah dengan memasukkan kode virtual pembayaran Adakami yang telah kalian salin tadi. Atau sesuai dengan tahapan nomer 3 diatas. Kemudian, Klik Simpan dan Lanjut

9. Masukkan Jumlah Nominal

Cara Bayar Tagihan Adakami Lewat Dana

Kalian bisa memasukkan jumlah nominal angsuran pinjaman yang kalian miliki sesuai dengan tulisan yang tertera di Aplikasi Pinjaman Online Adakami. Kemudian, Klik Lanjut.

9. Masukkan 6 Digit PIN DANA

Cara Bayar Tagihan Adakami Lewat Dana

Jangan lupa untuk memasukkan 6 Digit Pin atau Pasword Aplikasi Dana yang kalian miliki.

10. Selesai!

Cara Bayar Tagihan Adakami Lewat Dana

Kamu sudah berhasil melakukan pembayaran melalui aplikasi DANA

Itulah cara bayar tagihan Adakami lewat Dana. Bagi kalian yang kebingungan untuk melakukan pembayaran tagihan Adakami bisa mengikuti langkah-langkahnya diatas, semoga ulasan diatas bisa sedikit membantu kalian.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x